5 Hotel Kapsul Jogja Dekat Malioboro

5 Hotel Kapsul Jogja Dekat Malioboro

Hotel kapsul Jogja makin banyak diminati karena konsepnya yang unik dan kekinian. Buat kamu yang belum tahu, hotel kapsul adalah penginapan dengan kamar berbentuk kotak mungil yang hanya cukup untuk satu orang saja. Kamar ini memiliki desain yang simpel, modern, tapi tetap nyaman banget buat tidur setelah seharian beraktivitas. Fasilitasnya juga nggak kalah lengkap dengan penginapan lainnya, meski ukurannya minimalis.

Meski sama-sama jadi tempat bermalam, hotel kapsul dengan penginapan lain sebenarnya memiliki perbedaan yang dapat dirasakan pada pengalaman menginapnya yang unik. Hotel kapsul menawarkan privasi yang tetap terjaga meski dalam ruang terbatas. Di sini, kamu nggak akan menemukan kamar luas dengan berbagai perabotan, tapi justru itulah yang akan bikin lebih efisien dan pas untuk kamu yang suka sesuatu yang simple. Selain itu, harga yang lebih murah jadi salah satu keunggulannya dibanding penginapan lain.

Hotel kapsul ini cocok banget buat kamu yang hobi traveling sendirian. Desainnya yang sederhana sangat pas buat kamu yang cuma butuh tempat tidur nyaman tanpa harus keluar banyak uang. Selain itu, hotel kapsul juga populer di kalangan anak muda yang suka staycation atau penginapan yang anti-mainstream. Bahkan beberapa hotel kapsul menyediakan tema yang berbeda-beda.

Menginap di hotel kapsul wajib banget buat kamu yang lagi berencana untuk wisata ke Jogja selama beberapa hari. Carilah lokasi yang strategis agar memudahkan kamu buat eksplor berbagai destinasi tanpa ribet. Dengan harga terjangkau, kamu bisa menikmati fasilitas lengkap, tidur nyaman, dan yang paling penting adalah pengalaman menginap yang beda dari biasanya.

Bobopod Malioboro

Rekomendasi pertama yang bisa kamu pilih adalah Bobopod Malioboro. Hotel ini jadi pilihan tepat buat kamu yang pengen mendapatkan pengalaman menginap di hotel kapsul yang modern dan futuristik, tapi tetap nyaman di kantong. Setiap kapsul di sini didesain dengan super canggih, ada pencahayaan yang bisa diatur sesuai mood kamu dan lengkap dengan fitur privasi tersendiri.

Bobopod Malioboro

Lokasi Bobopod Malioboro ada di Jalan Malioboro No.39, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta. Untuk menuju tempat ini, kamu hanya butuh jalan kaki keluar untuk melihat suasana Malioboro. Meski mungil, kapsulnya sangat nyaman buat rebahan setelah seharian keliling Jogja. Dengan harga mulai dari dua ratus ribuan saja, kamu udah bisa ngerasain sensasi tidur di ruang tidur masa depan yang unik banget.

Paket Wisata Jogja

Simak berbagai pilihan paket wisata Jogja DI SINI.

The Capsule Malioboro

The Capsule Malioboro adalah tempat menginap yang super keren buat kamu yang pengen pengalaman menginap minimalis tapi tetap nyaman. Lokasi hotel ini ada di Terletak di Jalan Sosrowijayan No.13-14, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta. Cuma beberapa langkah dari Malioboro, kamu bisa gampang banget buat eksplorasi pusat keramaian di sekitarnya.

The Capsule Malioboro

Desain kapsul di sini cukup modern dan fungsional, lengkap dengan fasilitas canggih seperti lampu yang bisa diatur sesuka hati dan USB buat ngecas gadget kamu. Meski kecil, setiap kapsul terasa nyaman. Dari sini kamu bisa mengunjungi Tugu, Pasar Beringharjo, atau Museum Sonobudoyo. Budget yang perlu kamu siapkan untuk menginap di tempat ini adalah mulai dari dua ratus ribuan.

The Cubic Jogja

The Cubic Jogja jadi pilihan tepat buat kamu yang suka nginep di hotel kapsul dengan desain stylish. Lokasi hotel ini ada di Jalan Bantul Mantrijeron 2/326, RT.13/RW.04, Suryodiningratan, Kecamatan Mantrijeron, Kota Yogyakarta. Hotel ini nggak cuma menawarkan lokasinya yang strategis, tapi juga suasana sederhana yang bikin nyaman meski tempatnya padat.

The Cubic Jogja

Selain itu, hotel ini juga menyediakan area lounge yang cozy banget buat kamu bersantai atau kerja dengan Wi-Fi yang kencang. Dengan harga yang murah mulai dari seratus ribuan saja permalam, kamu bisa menjangkau banyak tempat seperti Taman Pintar. The Cubic Jogja adalah pilihan kapsul hotel yang wajib kamu coba kalau lagi main ke Jogja.

Rosalyne Sleepbox Malioboro

Rosalyne Sleepbox Malioboro

Rekomendasi berikutnya adalah Rosalyne Sleepbox Malioboro. Lokasi hotel ini ada di Jalan Ketandan Wetan No.21, Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta. Hotel yang dekat dengan Malioboro ini cocok buat kamu yang suka belanja. Tinggal keluar hotel, kamu bisa menjumpai banyak kuliner dan toko. Untuk menginap di tempat ini, kamu bisa menyediakan budget mulai dari dua ratus ribuan saja.

The Packer Lodge

Satu lagi hotel kapsul yang tak boleh kamu lewatkan adalah The Packer Lodge. Hotel ini cocok banget buat kamu yang pengen nginep dengan gaya sederhana dengan suasana yang tenang. Lokasi hotel ini ada di Jalan Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta. Hotel ini cuma beberapa langkah saja dari Malioboro dan bikin kamu lebih mudah untuk menjelajahi pusat kota Jogja.

The Packer Lodge

Kapsul-kapsul di The Packer Lodge didesain dengan sentuhan minimalis namun super nyaman, lengkap dengan kasur empuk, dan fasilitas lainnya. Jadi, kalau kamu mau menginap di tempat yang praktis, modern, dan deket banget sama Malioboro, The Packer Lodge adalah pilihan yang pas buat petualangan kamu di Jogja.

Tanya Paket Via Whatsapp

Menginap di hotel kapsul di Jogja apalagi yang dekat Malioboro, memang pilihan tepat buat kamu yang pengen liburan seru tanpa ribet dan tentunya tetap hemat. Selain tempatnya yang modern dan nyaman, lokasinya yang strategis banget bikin kamu bisa jelajahi spot-spot wisata ikonik di kota ini. Kamu bisa jalan kaki ke Malioboro, Keraton, atau Benteng Vredeburg dengan mudah. Jadi, nggak cuma istirahat yang nyaman, kamu juga bisa eksplor Jogja dengan lebih praktis.

Biar liburan kamu makin lengkap, kamu bisa sekalian atur trip kamu bareng WisataMu. Kami siap bantu kamu rencanain itinerary terbaik, dari destinasi wisata hits, kuliner khas Jogja, sampai akomodasi yang cocok dengan gaya kamu. Mau honeymoon atau private tour, semua bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, jadikan liburanmu ke Jogja lebih seru dengan paket wisata Jogja dari kami!